Melalui Festival Layang Layang LED Mampu Menyedot Wisatawan

750

Sumenep | Sigap88 – Dalam suasana hari raya Idul Fitri 1444 H/2023 M, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menggelar Festival Layang layang Led. yang terselenggara di salah satu destinasi wisata pantai lombang. Rabu (16/94) malam.

layang layang Led yang diikuti oleh 67 peserta yang terdiri dari masyarakat umum juga di ikuti oleh para organisasi perangkat daerah (OPD).

Bupati Sumenep Achmad Fauzi, SH. MH, hadir langsung ke acara Festival Layang layang LED yang juga dihadiri oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sumenep, para OPD di lingkungan Pemkab Sumenep, masyarakat umum.

Baca Juga  Ketua Brigade 571 TMP Madura Apresiasi Kinerja Penyidik Polres Sumenep

Bupati Sumenep Achmad Fauzi menyampaikan, Festival layang layang LED ini dilaksanakan dalam suasana Idul Fitri 1444 H. “Festival layang layang LED di selenggarakan dalam rangka hari raya idul Fitri dikarenakan suasana tersebut banyak wisatawan ke tempat destinasi wisata,” kata Bupati Sumenep Achmad Fauzi.

Dirinya berharap, dengan festival layang layang LED yang di selenggarakan di tempat wisata pantai lombang mampu menyedot wisatawan,” ucapnya.

Baca Juga  KPU RI Tinjau Persiapan Pilkada 2024 di Kabupaten Pamekasan

Terbukti kata ketua DPC PDI-P ini malam ini begitu banyak wisatawan lokal Kabupaten Sumenep dan luar Kabupaten Sumenep yang tumplek di wisata Lombang.

“Ini merupakan cara kita mengenalkan dan menggaet wisatawan datang ke tempat wisata pantai Lombang,” ujarnya.

Dirinya menjelaskan, kegiatan ini merupakan kalender Ivent Sumenep dan akan dijadikan agenda tahunan.

“Pantai lombang adalah tempat wisata legendaris, yang harus dilestarikan bersama dan melalui lven yang diselenggarakan ini mampu meningkatkan minat para wisatawan datang ke tempat wisata Lombang,” imbuhnya.

Baca Juga  Libur Nasional Pilkada 2024, RSUD dr Moh Anwar Sumenep Tetap Buka Layanan

Bahkan, dengan Iven yang di selenggarakan di wisata Lombang mampu juga meningkatkan ekonomi masyarakat. “Saya berharap para UMKM saat meningkatkan ekonominya, dan dapat mempromosikan kuliner lokal Sumenep dan kerajinan lokal Sumenep,” pungkasnya.

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE