Polri Bakal Pecat AKP AG Buntut Terlibat Gembong Narkoba Fredy Pratama

1045

Lampung | SIGAP88 – Kasus oknum polisi terlibat dalam jaringan narkoba sedang jadi sorotan publik. Oknum polisi tersebut diduga memiliki peran penting.

Nama AKP AG belakangan ini menjadi sorotan masyarakat Indonesia. Hal ini setelah AKP AG terlibat dalam jaringan narkoba internasional Fredy Pratama

Eks Kasat Narkoba Polres Lampung Selatan ini masuk dalam daftar 39 tersangka jaringan narkoba Fredy Pratama yang ditangkap Bareskrim Polri

Baca Juga  Kejaksaan Agung Tetapkan Ibu Ronald Tannur Tersangka Suap

Kapolda Lampung Irjen Pol. Helmy Santika menegaskan bahwa mantan Kasat Narkoba Polres Lampung Selatan AKP AG akan dipecat secara tidak dengan hormat (PTDH) sebagai anggota Polri.

Helmy Santika mengatakan “ini merupakan sanksi untuk AKP AG sebagai anggota Polri” kata Helmy dalam keterangan tertulis yang diterima sigap88.com, Minggu (17/9).

Namun nantinya akan ada sanksi pidana lain yang akan dijatuhkan oleh pengadilan. Belum diketahui secara pasti kapan sidang tersebut akan berlangsung. Namun Helmy memastikan AKP AG bakal dipecat.

Baca Juga  Polres Jombang Amankan Tiga Remaja Diduga Kroyok Pelajar

AKP AG ini diduga memiliki peran penting dalam jaringan gembong narkoba Fredy Pratama.

“Ia berperan meloloskan penyelundupan dan pengiriman sabu-sabu yang melintasi Provinsi Lampung” pungkasnya(red/*)

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE