Ketua TP PKK Kabupaten Sumenep Serahkan Bantuan Sembako kepada Wanita Lansia

176

SUMENEP | Sigap88 – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PPK) Kabupaten Sumenep Nua Kurnia Fauzi,menyerahkan Bantuan Sosial (Bansos) secara simbolis kepada wanita Lanjut usia (Lansia) Kecamatan Batuan, Kabupaten Sumenep, Madura. Selasa (12/12).

Selain bantuan sembako kepada wanita lansia juga pemberian bimbingan fisik mental spiritual dan sosial kepada keluarga penyandang disabilitas terlantar, anak terlantar lanjut usia terlantar, gelandangan dan pemgemis, terselenggar di Balai desa Torbang.

Hadir mendampingi ketua TP PKK Nia Kurnia, Sekdakab Sumenep Edy Rasiyadi, Sekretaris Dinas Sosial Kusnawati, Asisten, Camat Batuan, Kepala desa Torbang, Muzemni dan segenap penerima Bansos sembako.

Baca Juga  Pilkada Pamekasan 2024, Kharisma Lawyer Buka Posko Pengaduan Saksi di TPS

Nia Kurnia juga menyampaikan, tugas TP PKK adalah turut serta memberdayakan kesejahteraan keluarga. Maka sebagai organisasi kemasyarakatan mempunyai tugas memberdayakan perempuan dan berpartisipasi dalam pembangunan kesejahteraan Indonesia.

Turut serta membagikan Bansos kepada wanita lansia merupakan bentuk turut mendukung pembangunan kesejahteraan masyarakat.

“Bantuan ini merupakan bentuk perhatian pemerintah Kabupaten Sumenep kepada masyarakat, ditengah melonjaknya harga sembako,” kata ketua TP PKK Sumenep Nia Kurnia Fauzi.

Nia, sapaan akrab ketua TP PKK berharap, kepada pemerintah Kabupaten Sumenep agar bantuan semacam ini bisa kontinyu. “Mengingat para wanita lansia ini sangat tua sekali maka di perlukan bantuan dari pemerintah,” harapnya.

Baca Juga  Debat ke-2 Pilkada Sumenep 2024, Pasangan FAHAM Tekankan Kesejahteraan Petani

“Semoga melalui program ini wanita lansia dapat terbantu dan dapat jaminan dalam kebutuhan makan setiap harinya dan Kabupaten Sumenep terbebas dari kemiskinan ektrim,” papar Nia Kurnia.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial P3A Sumenep Drs Achmad Dzulkarnain melalui Kabid Rehsos Fajarisman menyampaikan, penerima bansos lansia di kabupaten Sumenep sebanyak 6000 orang.

“Yang akan menerima Bansos Lansia sebanyak 6.000 orang dengan rincian Kecamatan Kota Sumenep Sebanyak Sebagai program awal meliputi, Kecamatan Kota Sumenep Sebanyak 1291 orang, Kecamatan Kalianget 1430 orang, Kecamatan Manding 765 orang, Kecamatan Batuan 567 orang, Kecamatan Talango 1225 orang, Kecamatan Saronggi 721 orang,” papar Fajar.

Baca Juga  Dandim 0826 Pimpin Upacara Hari Pahlawan di Pendopo Kabupaten Pamekasan

Bantuan Sosial kepada Lansia berupa beras 5 kg minyak goreng 1 liter, gula pasir 1 kg dan mie instan. “Semoga bantuan ini dapat mengurang beban ekonomi terhadap para lansia,” pungkasnya

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE