Kapolres Pamekasan Imbau Masyarakat Pamekasan Jaga Kamtibmas Jelang Pilkades

13

Pamekasan | Sigap88 – Kapolres Pamekasan AKBP Rogib Triyanto mengimbau kepada masyarakat Kabupaten Pamekasan untuk menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) jelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak yang akan di gelar pada bulan April 2022.

Ungkapan tersebut disampaikan oleh Kapolres Rogib saat melaksanakan giat safari Sholat Jumat di Masjid Nurul Iman Kecamatan Tlanakan Kabupaten Pamekasan. Jum’at (11/03) kemarin.

Baca Juga  Bupati Achmad Fauzi buka Ruang bagi Investor Melalui Sumenep Investment Summit

“Kami berharap masyarakat untuk bersama-sama menjaga pelaksanaan tahapan Pilkades dan situasi wilayahnya agar berjalan sukses aman, damai dan lancar,” kata Kapolres Rogib.

Dirinya berharap, semoga pelaksanaan pemilihan kepala desa ini akan menghasilkan pemimpin pilihan masyarakat yang terbaik dan amanah, sehingga mampu mewujudkan Desa yang lebih baik, maju, aman dan sejahtera.

Baca Juga  Fantastik, Faham Bersholawat Pukau Ribuan Warga Kota Keris Sumenep

Maka, diperlukan kesadaran dari seluruh elemen masyarakat untuk menghormati hak politik sesama warga.

Ia juga mengharapkan masyarakat senantiasa menampilkan sikap dan perilaku yang santun dalam berdemokrasi. “Mari wujudkan Pilkades yang damai, jangan mudah terprovokasi dan terhasut dengan berbagai isu yang tidak bisa dipertanggung jawabkan,” paparnya.

Pihaknya juga menyampaikan agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes) untuk mencegah penyebaran Covid-19, karena Pandemi sampai saat ini belum sirna.

Baca Juga  RSUD Abuya Kangean Membutuhkan Dokter Spesialis Mata

“Ayo kita bersama sama perangi Covid-19 ini dengan selalu disiplin mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 5M,” ajaknya.

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE