Surabaya | SIGAP88 – PT. Dharma Lautan Utama (DLU) merespons baik usulan Menteri Perhubungan (Menhub) RI Budi Karya Sumadi terkait kebutuhan kapal pesiar lokal guna melayani sektor pariwisata Indonesia.
CEO dan penasihat utama PT DLU, Bambang Harjo Soekartono, menegaskan komitmen perusahaan dalam merealisasikan wacana ini, sehingga warga Indonesia dapat menikmati layanan kapal pesiar tanpa harus bepergian ke luar negeri.
“Ini merupakan ide yang sangat baik dari Pak Menteri Perhubungan untuk Indonesia, mengingat potensi laut, darat, dan pantai Indonesia yang luar biasa,” ungkap Bambang Harjo kepada wartawan disela-sela perayaan HUT DLU ke-48, Jumat(17/5) malam
Anggota Dewan Pakar DPP Partai Gerindra ini mengaku bahwa minat masyarakat terhadap wisata menggunakan kapal semakin meningkat
“Mereka senang naik kapal sekarang karena rasanya seperti di kapal pesiar, jadi ini adalah langkah awal untuk merealisasikan saran dari Pak Menteri Perhubungan,” tambahnya.
Kendati biaya kapal pesiar dari luar negeri relatif mahal, pihaknya optimis bahwa PT DLU bisa bersaing dengan operator kapal pesiar internasional dan menawarkan tarif yang lebih terjangkau.
“Di dalam negeri, untuk kapal pariwisata belum ada operator kapal pesiar, kami siap mengisi kekosongan ini,” ucapnya
Menurut Bambang Harjo, jika nantinya DLU memiliki kapal pesiar maka warga Indonesia yang ingin pesiar tidak perlu harus ke luar negeri
Hanya saja, lanjut Bambang Haryo, untuk mewujudkan wacana kapal pesiar lokal diperlukan konektivitas transportasi pariwisata antara darat dan laut.
“Jika konektivitasnya itu terealisasi maka para turis ketika turun dari kapal bisa menuju ke tempat wisata dengan transportasi publik massal,” ucapnya
Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama PT DLU Erwin H Poedjono menjelaskan, bahwa pihaknya akan menggelar rapat untuk merealisasikan wacana Menhub. Menurutnya, dorongan dan motivasi Menhub Budi Karya Sumadi sangat dibutuhkan.
“Ini yang dibutuhkan pengusaha, kita butuhnya diberikan semangat,” katanya.
Sementara, saat menghadiri HUT ke-48 PT DLU di Surabaya, Menhub Budi Karya Sumadi menginginkan agar ketika masyarakat Indonesia berlibur dengan kapal pesiar, tidak perlu ke Singapura atau Eropa.
“Kapal pesiar merupakan kebanggaan bagi sebuah negara. Jika kita bisa merealisasikannya, di satu sisi bisa melayani masyarakat. Sekaligus memberikan nama baik bagi DLU,” ungkapnya.
Budi juga salut pada PT DLU, yang salama ini berdedikasi dalam memberikan layanan terbaik kepada penumpang kapal laut di Indonesia.
“Semoga ini terus berlanjut selamanya,” pungkasnya
Dalam acara HUT DLU ke-48 ini, juga diberikan berbagai penghargaan pada mitra dan rekan kerja, yang diserahkan oleh Walikota Surabaya Eri Cahyadi yang didampingi Direktur Utama PT DLU
Turut hadir dalam kegiatan itu Direktur Jenderal Perhubungan Laut Kemenhub Capt. Antoni Arif Priadi, Walikota Surabaya Eri Cahyadi, Penasihat Utama dan Owner PT DLU Bambang Harjo Soekartono, dan Direktur Utama PT DLU Erwin H Poedjono.