Pamekasan | Sigap88 – Kapolsek Tlanakan, Polres Pamekasan AKP A. Supriyadi, SH, MH bersama Mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura menggelar Dialog Bersama Mahasiswa (Diagram), dengan tema ‘peran Mahasiswa di tengah-tengah masyarakat’ bertempat di Balai Desa Dabuan Kecamatan Tlanakan Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur. Selasa (02/08) kemarin.
Kegiatan Diagram merupakan salah satu Program dari Kapolda jatim, yang bertujuan sebagai sarana komunikasi antara Polsek Tlanakan dengan komunitas mahasiswa, sebagai wadah pembahasan isu-isu menonjol di wilayah kecamatan Tlanakan dan menampung masukan dan aspirasi solusi penyelesaian permasalahan.
Gelar Diagram yang bertepatan dengan masa akhir Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM) bertujuan pula untuk menjalin komunikasi, koordinasi dan kolaborasi antara Polisi dan Mahasiswa untuk mendukung pelaksanaan tugas Polri.
Kapolsek Tlanakan A. Supriyadi yang pada saat tersebut didampingi oleh Bhabinkamtibmas Desa Dabuan, Bripka M. Sukmuari menyampaikan, Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) bukan hanya ada pada Polisi, akan tetapi tanggung jawab kita semua termasuk para Mahasiswa.
“Saya menyampaikan terima kasih kepada semua Mahasiswa IAIN Madura yang telah berpartisipasi dalam membantu memelihara Kamtibmas di masyarakat,” kata Kapolsek Tlanakan Supriyadi
Kapolsek Tlanakan yang biasa disapa Pak Pri ini mengapresiasi para Mahasiswa yang telah membantu tugas Polri dalam melindungi mengayomi, dan melayani masyarakat serta turut serta dalam kuliah kerja nyata di tengah tengah masyarakat.
“Keberadaan Mahasiswa sangat penting,
karena peran mahasiswa di tengah masyarakat adalah sebagai agen perubahan, penerus bangsa, kekuatan moral dan kontrol sosial,” terangnya
Dia juga memaparkan bahwa, ditengah peradaban saat ini terdapat dua kehidupan, yakni kehidupan maya dan nyata yang saling mempengaruhi satu sama lain, oleh karena itu diperlukan kewaspadaan agar tidak terpengaruh dengan efek negatif dari perkembangan teknologi, “Setidaknya peran Mahasiswa mampu memberikan edukasi kepada masyarakat tentang dampak teknologi ini,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut Kepala Desa Dabuan Moh Sukri mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek dan Mahasiswa atas terselenggaranya tatap muka Diagram yang dilaksanakan di desanya.
“Dengan hadirnya Mahasiswa IAIN Madura dalam kegiatan KPM dapat membawa perubahan kepada generasi muda desa Dabuan untuk ikut meneruskan pendidikan yang lebih tinggi,” harapnya.
Salah satu Mahasiswa IAIN Madura Umar Faruk, mengucapkan terima kasih kepada Kapolsek Tlanakan yang telah memberikan pembinaan dan pelatihan sehingga Mahasiswa IAIN yang sedang KPM.mempunyai pengetahuan dan pengalaman.
“Ini merupakan bentuk sinergitas kami dengan Polsek Tlanakan,” jelasnya.