Peringati HUT Perhutani ke-63, KPH Madura Gelar Doa Bersama

164

Pamekasan | Sigap88 – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-Perhutani ke-63, Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Madura menggelar doa bersama, tausiah dan buka puasa bersama di ikuti oleh para karyawan dan karyawati, terlaksana di Aula Kantor Perhutani KPH Madura. Rabu (3/4).

Anniversary ke-63 Perum Perhutani di hadiri oleh Administratur KPH Madura Joko Siswantoro, Wakil Administratur Sem Charlees, segenap Kepala Seksi, segenap Kepala Sub Seksi dan karyawan/karyawati Kantor KPH Madura dengan menghadirkan penceramah KH. Muhallis Ansyori selaku
pengasuh Ponpes Nurul Iman Lawangan Daya Pamekasan

Baca Juga  Babinsa Tampojung Tengginah Gotong-royong bantu Pembangunan Rumah Sunyoto

Joko Siswantoro menyampaikan, HUT Perhutani Ke-63 pada tahun ini bertepatan dengan bulan suci ramadhan 1445 H, “kita menggelar Tausiyah dan Do’a bersama berharap Perhutani ke depan semakin Jaya” katanya, Kamis(4/4)

“Acara ini penuh dengan kesederhanaan akan tetapi makna dan dampaknya akan besar dengan berdoa bersama dan mendengarkan Tausiyah dari ulama,” imbuh Joko

Baca Juga  Cegah Banjir, Koramil 0826-01 Pamekasan Gelar Karya Bhakti Pembersihan Sungai Klowang

Usai Do’a bersama, dilanjutkan dengan buka puasa bersama dan pemotongan tumpeng yang merupakan bagian dari simbol ungkapan rasa syukur menyambut HUT Perhutani Ke-63.

“Momentum Hari Jadi Perhutani Ke-63 ini, mari kita tingkatkan kinerja kita dalam mengelola sumberdaya hutan, di mana perusahaan ke depan harus siap dan mampu menghadapi tantangan, rintangan, siap menghadapi perubahan regulasi, dan bisnis baru perusahaan,” katanya.

Baca Juga  Dandim 0826 Pimpin Upacara Hari Pahlawan di Pendopo Kabupaten Pamekasan

1712224443768Jika hutan lestari, sambung Joko, maka Perhutani akan lebih bermanfaat tidak hanya bagi kesejahteraan karyawan dan masyarakat, tetapi juga bisa bermanfaat untuk semua makhluk hidup yang ada di dalamnya secara berkelanjutan.

“Melestarikan hutan menguatkan masa depan, KPH Madura Optimis, Bangkit dan Sukses” tegas Joko

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE