GRESIK, SIGAP88 – Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Gresik bersama unsur maritim memperingati Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) ke 52 tahun 2022 dengan melakukan apel yang kemudian dilanjutkan pemberian life jacket dan pas kecil bagi para nelayan di wilayah Gresik.
“kami berencana membagi life jacket 50 dulu, dan pas kecil nanti akan kami bagi 50 lagi secara bertahap, kami juga sudah berkordinasi dengan Dinas perikanan Gresik untuk membuka gerai pas kecil secara gratis karena pas kecil itu sangat penting bagi mereka untuk mendapatkan dana subsidi dari pemerintah,” kata kepala KSOP Gresik, Roni Fahmi seusai Apel, Sabtu (17/9/2022).
Dikatakan, momentum Harhubnas ini kata Roni, sebagai perhatian terkait cuaca maupun yang lain dalam rangkah keselamatan pelayaran, “utamakan keselamatan merupakan hal yang utama, lebih baik tidak berlayar daripada berlayar tapi mengakibatkan hal yang fatal” ujar Roni.
Dengan mengusung tema bangkit maju bersama, KSOP Gresik berharap transportasi laut makin berjaya dan bermakna,”dan lebih berakhlak untuk insan-insan Perhubungan”harapnya
Harhubnas tahun ini merupakan momentum yang sangat indah kata Roni, Karena di hadiri seluruh unsur maritim dan stakeholder Pemerintah Gresik tak terkecuali Bupati Gresik.
“salah satu wujud kebersamaan Pimpinan sinergitas yang ada di KSOP Gresik, hal ini di harapkan berjalan terus menerus untuk meningkatkan sinergitas”pungkasnya