SUMENEP | SIGAP88 – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menyambut kedatangan para jemaah haji kloter 96 di gedung olahraga (GOR) jalan Urip Sumoharjo, desa Pabean Kecamatan kota, Kabupaten setempat. Jum’at (19/07).
366 jemaah yang tergabung di kelompok terbang (Kloter) 96 tiba di Embarkasi haji Surabaya pada hari Jum’at pagi dan tiba di kabupaten Sumenep pada hari Jum’at 19 Juli 2024 sekira pukul 14.23 wib.
Tampak hadir dalam penyambutan jemaah haji Bupati Sumenep yang diwakili oleh Asisten II Ferdiansyah Tetra Jaya, SH, MH, Forkopimda Sumenep, kepala Kemenag, para OPD dan segenap para jemaah haji dan keluarga
Bupati Sumenep Dr Achmad Fauzi Wongsojudo, melalui Asisten II Ferdiansyah Tetra Jaya, menyampaikan, Alhamdulillah para tamu Allah telah tiba di kampung halaman dalam keadaan sehat.
“Alhamdulillah, para tamu Allah yang tergabung di kloter 96 telah sampai dengan selamat di kampung halaman dengan keadaan sehat,” kata Ferdiansyah.
Ferdiansyah menjelaskan bahwa, tidak ada satupun jemaah haji dari Kabupaten Sumenep yang tertinggal.
“Dengan penuh semangat para jemaah menjalankan rukun haji dengan baik walau kadang kondisi cuaca di tanah suci Mekah tidak sama dengan di tanah air namun atas berkat Rahmat Allah semuanya dapat di tunaikan. Selamat datang dan semoga menjadi haji yang mabrur,” harapnya.
Diharapkan, 366 jemaah haji yang telah mendapat gelar haji dapat menjadi tauladan bagi masyarakat di lingkungannya. “predikat haji harus menjadi tauladan bagi diri sendiri maupun lingkungannya,” pungkasnya
Terpisah, salah satu jemaah haji dari kecamatan Batu putih H. Muhammad Yusuf Lukman menyampaikan, selama menjalankan ibadah haji tidak ada aral yang membuat tidak bisa menjalankan rukun haji.
“Kami bersyukur, dalam menjalankan rukun haji dengan baik dan lancar, walaupun cuaca di tanah suci berbeda dengan di tanah air, namun tetap diberikan kekuatan oleh Allah untuk menjalankan rukun haji dengan baik,” ucapnya.
Tak lupa H. Muhammad Yusuf Lukman, menyampaikan terima kasih kepada pihak Pemkab Sumenep yang telah memberikan layanan yang baik kepada kami sejak berangkat hingga sampai ke tanah air.
“Kami semua merasa terlayani dengan baik oleh Pemkab Sumenep sejak berangkat hingga tiba lagi di kampung halaman,” pungkasnya