Pemkab Sumenep Gelar Festival Jaran Serek “Sumenep Masa Kejayaan”

20

Sumenep | SIGAP88 – Dalam rangkaian kalender event “Sumenep Masa Kejayaan” Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Madura, Jawa Timur menggelar event Festival Jaran Serek “Sumenep Masa Kejayaan” yang mengambil rute Lapangan Giling dan Finis di depan Labang mesem Keraton Sumenep. Sabtu (27/05).

Festival jaran serek yang merupakan kalender event pemerintah Kabupaten (Pemkab) yang ke 15 di tahun 2023 ini dilepas oleh Bupati Sumenep Achmad Fauzi, SH, MH dan dihadiri oleh wakil Bupati Sumenep Hj Dewi Khalifah, Sekdakab Sumenep Ir Edy Rasyadi, Forkopimda, para Asisten, segenap OPD, Camat dan segenap paguyuban jaran serek se Kabupaten Sumenep.

Bupati Sumenep mengapresiasi segenap paguyuban jaran serek Kabupaten Sumenep yang telah mengajukan kepada pemerintah agar Jaran Serek di masukkan dalam agenda kalender of even.

Advertisement
Baca Juga  Babinsa Koramil 0826-11 Batumarmar Komsos dengan Masyarakat Desa Pengereman

“Kami sangat merespon terhadap pengajuan para paguyuban jaran serek yang mengajukan jaran serek di masukkan dalam kalender event yang tujuannya untuk melestarikan budaya lokal Sumenep,” kata Bupati Sumenep, Achmad Fauzi.

IMG 20230527 WA0000Selain itu dalam even jaran serek diharapkan dapat meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kabupaten Sumenep. “Dari event ini kami bisa memetik hasil yang akan di capai yaitu peningkatan wisatawan ke Sumenep, dengan begitu akan meningkatkan ekonomi masyarakat Sumenep,” harapnya.

“Event ini dalam rangka melestarikan tradisi, maka kami mengajak kepada generasi muda untuk mencintai, kebersamaan, untuk bisa mewarisi tradisi lokal yang kita miliki,” jelasnya

Baca Juga  30 Puskesmas Terakreditasi Berkat Kepemimpinan Bupati Sumenep Ahmad Fauzi

Kabupaten Sumenep mempunyai bermacam khasanah budaya tradisi, hal ini kita Wabub melestarikannya.

“Era Globalisasi sedikit menggerus generasi muda ini untuk selalu bermain hp, maka melalui even yang di selenggarakan oleh pemerintah mampu mengimbangi generasi muda untuk lebih mencintai budaya kita sendiri,” terangnya.

Politisi PDI-P ini mengungkapkan, dengan adanya festival jaran serek ini, untuk memberikan wawasan kepada masyarakat khusunya kepada generasi kita agar lebih paham tentang jaran serek di Kabupaten Sumenep.

“Kita harus bangga dan lebih mencintai tradisi budaya ini karena, jaran serek ini bukan kuda seperti biasanya, kuda ini mempunya skill dan telah terlatih sehingga bisa menari,” ujarnya.

Baca Juga  Camat Rubaru Serahkan SK Penambahan Masa Jabatan kepada 9 Kepala Desa

Menurutnya, melalui event ini dapat menambah energi baru, dan kita dapat melihat ada sebuah kekompakan dari pada pemandu dan pengiring saronen di belakang jaran serek.

“Ini menunjukkan pentingnya sebuah kekompakan dan persatuan dalam menciptakan nuansa kebersamaan,” ajaknya.

“Selain tujuannya untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kabupaten Sumenep nantinya dampaknya akan meningkatkan ekonomi masyarakat Kabupaten Sumenep, yang telah bergerak di UMKM bahkan di PKL,” pungkasnya

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE