Lapas Pamekasan Melaksanakan Razia Hunian dan Tes Urine Kepada WBP

15

Pamekasan | Sigap88 – Sesuai dengan intruksi dari direktur Keamanan dan ketertiban (Kamtib) untuk melaksanakan giat razia serentak, maka Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) kelas IIA Pamekasan Kanwil Kemenkumham Jatim melaksanakan giat razia kamar hunian yang sekaligus melakukan ter urine kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Jum’at malam (14/10).

Secara acak para petugas yang di pimpin oleh kepala (Ka.lapas) Pamekasan Seno Utomo melakukan razia secara humanis.

Baca Juga  Tiga WBP Lapas Arjasa Akan Mendapatkan Bebas Bersyarat

“Tujuannya untuk menciptakan keamanan dan ketertiban di Lapas,” kata Ka.lapas Seno.

Seno menjelaskan, pihaknya selain merazia barang-barang terlarang, Juga sekaligus untuk deteksi dini akan risiko kebakaran dengan menertibkan kabel-kabel yang tidak sesuai prosedur yang beresiko mengakibatkan konsleting listrik.

“Dalam kegiatan razia ini kita menyasar barang-barang terlarang seperti sajam, korek gas, pemanas air, handphone,
dan barang-barang lainnya yang sekiranya dapat menimbulkan gangguan keamanan dan ketertiban,” ucapnya.

Baca Juga  RSUD Abuya Kangean Membutuhkan Dokter Spesialis Mata

Selain itu, menertibkan kabel-kabel yang tidak sesuai prosedur, kabel yang membahayakan dan beresiko bisa membuat konsleting listrik yang bisa mengakibatkan kebakaran.

Bahkan, untuk mensterilkan para WBP dari pengaruh narkoba maka, dilakukan tes urine kepada 20 WBP.

“Ada 20 WBP yang dipilih secara acak di lakukan tes urine, dan hasilnya negatif semua,” tegasnya.

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE