PAMEKASAN | SIGAP88 – Polres Pamekasan menggelar berbagai kegiatan sosial menyambut Hari Bhayangkara ke-78. Salah satunya Polri bersama Media dan Komunitas Vespa melaksanakan kegiatan bakti sosial (baksos) bersih-bersih di Taman Makam Pahlawan (TMP) Jl. Panglegur Kec. Tlanakan, Kab. Pamekasan, Rabu(12/6)

Dalam kegiatan bersih-bersih makam pahlawan yang bertemakan “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi Yang Inklusif Dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas” itu dipimpin langsung oleh Kapolres Pamekasan AKBP Jazuli Dani Iriawan didampingi Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pamekasan Hairul Anam.

Dengan semangat Bhayangkara, nampak anggota Polres Pamekasan dibantu oleh rekan-rekan media dan komunitas Vespa membersihkan dan merawat Taman Makam Pahlawan yang merupakan tempat peristirahatan terakhir para pahlawan yang gugur dalam tugas melindungi keamanan dan ketertiban masyarakat.

Baca Juga  Babinsa Koramil Palengaan bantu Warga Bangun Kamar Mandi di Desa Poto'an Daya Pamekasan

“Taman Makam Pahlawan ini menjadi simbol penghormatan dan penghargaan terhadap jasa-jasa pahlawan yang telah berjuang demi bangsa dan negara” kata Kapolres Pamekasan

Kapolres Pamekasan juga menyampaikan bahwa, kegiatan bersih-bersih di Taman Makam Pahlawan ini merupakan wujud penghormatan dan pengabdian kami kepada para pahlawan yang telah berkorban nyawa untuk Bangsa dan Negara

Advertisement

“Bahwa dalam rangkaian Hari Bhayangkara ke-78, kegiatan ini juga sebagai bentuk rasa syukur kepada para pahlawan yang telah berjuang untuk meraih kemerdekaan maka kita hadir untuk membersihkan makam di sini” tuturnya

Baca Juga  Babinsa Posramil 0826-12 Kadur Dampingi Posyandu, Dukung Peningkatan Kesehatan Masyarakat

Ditambahkan Kapolres Pamekasan, bahwa selain itu tujuan kegiatan bersih-bersih ini adalah menanamkan arti perjuangan para pahlawan agar senantiasa memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi dan cinta kepada bangsa dan negara

“Selain itu, kegiatan bersih-bersih ini juga menjadi momen penting bagi Polres Pamekasan untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan kerja sama antara anggota polisi dengan rekan-rekan media dan komunitas vespa” paparnya

Dalam suasana yang penuh kebersamaan, personel Polres Pamekasan saling berkolaborasi dan bekerja sama dalam membersihan Makam Pahlawan.

Baca Juga  Danramil 0826-03 Proppo Hadiri Maulid Nabi Muhammad SAW di Desa Talango

Diharapkan, kegiatan bersih-bersih di Taman Makam Pahlawan ini akan memberikan dampak positif bagi masyarakat Pamekasan.

“Selain memberikan penghormatan kepada pahlawan, kegiatan ini juga dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga dan merawat lingkungan sekitar” ungkapnya

Dengan semangat Hari Bhayangkara, Polres Pamekasan berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat serta berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

“Semoga kegiatan ini menjadi inspirasi bagi semua pihak untuk menghargai jasa-jasa pahlawan”,ucap Kapolres Pamekasan

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE