Pasuruan, Sigap88 – Dalam acara memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2023, dan ulang tahun PWI ke-77 tahun 2023 yang jatuh di bulan Februari, PWI Pasuruan menggelar Kenduri dan Bakti Kemanusiaan berupa Donor Darah di Balai Wartawan Pasuruan, Jl.Alun-Alun, Kota Pasuruan, Kamis (09/02/2023).

Kapolres Pasuruan AKBP Bayu Pratama Gubunagi, S.H., S.I.K., M.Si. didampingi Joko Haryanto, wartawan dari media MNC Group yang menjadi Ketua PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) Pasuruan melaksanakan Bakti Kemanuasiaan yakni berupa Donor Darah.

Baca Juga  Jalan Sehat di Kantor KSOP Utama Tanjung Perak Pungkasi HUT Harhubnas Tahun 2024 di Jawa Timur

“Kegiatan memperingati HPN tahun 2023 ini tak hanya melaksanakan Kenduri sebagai bentuk rasa syukur kepada tuhan YME dan Donor Darah, namun direncanakan juga akan diwarnai dengan rangkaian kegiatan Olahraga Bersama seperti Sepak Bola, Jalan Sehat, dan lain-lain yang akan dilaksanakan di waktu berikutnya,“ ujar Joko Haryanto.

Sementara itu Kapolres Pasuruan mengatakan sangat bangga melihat PWI Pasuruan dalam menggelar kegiatan Donor Darah yang memiliki jiwa Bakti Kemanusiaan yang tinggi yang bermanfaat bagi warga masyarakat.

Baca Juga  Petugas KPK Geledah Kantor Dinas Peternakan Jawa Timur

”Sebagai wujud Bakti Polri kepada Masyarakat, Saya juga siap ikut donor darah dan berharap dengan kegiatan donor darah ini anggota PWI Pasuruan kedepannya akan semakin maju dan sukses“ Lanjutnya.

Advertisement

Diharapkan PWI Pasuruan dan Polres Pasuruan selalu berkolaborasi dan bersinergi dengan baik khususnya terkait pemberitaan yang faktual dan menjadi kontrol serta mempunyai visi misi yang sama terutama menciptakan situasi yang Kondusif sehingga tercipta Kamtibmas di wilayah hukum Polres Pasuruan semakin terkendali. (And)

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE