Bupati Pamekasan, Lepas Jamaah Haji Kloter 23

131

Pamekasan | Sigap88 – Bupati Pamekasan H. Baddrut Tamam, S.Psi, resmi melepas pemberangkatan Jemaah Haji, kelompok Terbang (Kloter) 23 yang akan melaksanakan ibadah haji ke Tanah Suci Mekkah, di Masjid Agung Asy Asyuhada. Minggu (19/06).

Sebelum melepas pemberangkatan jamaah haji, Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam menyampaikan, pihaknya bersyukur tahun ini Pemerintah Arab Saudi memberikan izin kepada ummat Islam dari belahan dunia untuk melaksanakan ibadah haji setelah dua tahun tertunda akibat pandemi covid-19.

“Ajunan semua telah terpanggil oleh Allah, berangkat ke tanah suci Mekkah, untuk melaksanakan rukun Islam yang ke 5 yaitu, naik haji,” kata Bupati Pamekasan Baddrut Tamam.

Baca Juga  KPU Pamekasan Gelar Debat Publik, Paslon Kharisma Ajak masyarakat Melek Digital

Menurutnya, menunaikan ibadah haji bukan tentang punya uang dan tidak punya uang, akan tetapi keinginan yang tinggi yang di iringi doa kepada Allah

Dia berdoa, semoga para tamu Allah diberikan kelancaran dalam perjalanan hingga pulang kembali ke tanah air (Pamekasan) dengan membawa predikat haji mabrur. “Jagalah kesehatan, selama berada di tanah suci agar dapat melaksanakan rukun haji dengan baik dan lancar,” ucapnya.

“Semoga para jamaah haji Kabupaten Pamekasan lancar dan selamat dalam perjalanan, menjadi haji yang mabrur dan kita masyarakat Pamekasan, forkopimda, para alim dan ulama mohon doanya semoga diberikan kesehatan oleh Allah,” mohonnya.

Baca Juga  DPRKP dan Cipta Karya Provinsi Jatim Cek Program Rutilahu Tahun 2024 di Wilayah Kodim 0826 Pamekasan

Mas Tamam sapaan akrab Bupati Pamekasan meminta kepada para jamaah haji untuk juga mendoakan kita semua para pemimpin di Indonesia, termasuk di Kabupaten Pamekasan agar senantiasa bisa melaksanakan amanah rakyat dengan baik.

“Saya pribadi meminta doa kepada para jemaah haji agar bisa memimpin kabupaten ini, sehingga menjadi kabupaten yang baldatun thoyyibatun wa robbun ghafur. Termasuk juga doakan Indonesia agar aman dan tentram,” imbuhnya.

Baca Juga  Bupati Sumenep Serahkan Klaim Asuransi BPJS Ketenagakerjaan

Selanjutnya, Bupati melepas para jemaah haji yang masuk dalam kelompok terbang (Kloter) 23. “Selamat jalan tamu Allah, semoga diberikan kelancaran dalam menunaikan ibadah haji, Aamiin,” pungkasnya

Hadir dalam pemberangkatan para tamu Allah itu Kepolres Pamekasan AKBP Rogib Triyanto, Komandan Kodim 0829 Pamekasan, Letkol Inf. Ubaidillah, dan jajaran forum koordinasi pimpinan daerah (forkopimda) lainnya. Selain itu, Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Pamekasan, Mawardi, serta para alim ulama.

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE