Bhabinkamtibmas Bantu Evakuasi Warga Pamekasan Terdampak Banjir

26

Pamekasan | Sigap88 – Bhabinkamtibmas Polsek Kota Pamekasan bersama iinstansi terkait turun langsung kelokasi banjir dengan memberikan nasi bungkus kepada warga yang terdampak banjir serta melakukan evakuasi beberapa warga

Seperti diketahui bahwa ada beberapa Kecamatan di wilayah Kabupaten Pamekasan yang mengalami kebanjiran akibat meluapnya sungai pada hari Selasa (01/03) kemarin yang diantaranya terdampak banjir yang paling parah di beberapa Keluarahan yang ada di Kota Pamekasan.

Melihat hal tersebut dengan sigap Bhabinkamtibmas Aiptu Mahdiar dan Bripka Ahmad Albunsyari mengevakuasi warga yang rumahnya terdampak banjir.

Baca Juga  RSUD Abuya Kangean Membutuhkan Dokter Spesialis Mata

Saat dikonfirmasi oleh awak media Kapolsek Kota AKP H. Muhlis menyampaikan, bantuan sosial nasi bungkus yang diberikan kepada warga terdampak banjir dapat meringankan beban warga ditengah bencana ini.

“Kami berharap warga dapat menerima nasi bungkus ini dan dapat meringankan bebannya,” ucap Aiptu Mahdiar. Kamis (03/03).

Sementara itu, Kapolres Pamekasan AKBP Rogib Triyanto, S.Ik membenarkan bahwa pada saat bencana banjir melanda warga di beberapa Kelurahan di Kecamatan Kota, Bhabinkamtibmas melakukan bakti sosial dengan memberikan nasi bungkus dan melakukan evakuasi kepada warga yang terjebak banjir.

Baca Juga  Babinsa Koramil 0826-08 Komsos dengan Petani Desa Palengaan Laok

“Ini merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama,” kata Kapolres Rogib.

Dirinya menegaskan, hal ini merupakan kewajiban dan tugas Polri, Yang mana Polri selalu ada di tengah tengah masyarakat sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan Masyarakat.

“Kami perintahkan kepada semua anggota Polri baik yang ada di Polres Pamekasan maupun di Polsek Jajaran agar selalu siaga antisipasi bencana banjir susulan, dikarenakan curah hujan saat ini intensitasnya cukup tinggi,” terang nya.

Bahkan, Kapolres Rogib mengimbau kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap kemungkinan bencana banjir susulan.

Baca Juga  Kapolres Jombang Resmikan Renovasi Gedung Polsek Diwek

“Apabila ada sesuatu yang membutuhkan bantuan dari Polri, segera hubungi Bhabinkamtibmas untuk segera turun lapangan melakukan kordinasi dan pertolongan kepada warga,” ujarnya.

Karena Bhabinkamtibmas merupakan garda terdepan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. “Apabila ada sesuatu yang membutuhkan pertolongan cepat segera hubungi Bhabinkamtibmas atau kantor Polsek setempat,” tukasnya.

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE