PAMEKASAN | SIGAP88 – Menyongsong musim hujan yang akan segera tiba, Babinsa Pakong, Pelda Andi Ismanto, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga Dusun Balanggar, Selasa (29/10/2024).
Dalam pertemuan tersebut, Pelda Andi mengajak warga untuk mempersiapkan lahan pertanian guna mendukung masa tanam yang akan datang.
Pelda Andi mengimbau para petani untuk segera membersihkan dan mengolah lahan mereka sehingga siap saat hujan mulai turun.
Selain itu, ia juga menekankan pentingnya memilih bibit padi berkualitas agar hasil panen lebih optimal dan mampu berkontribusi terhadap ketahanan pangan di wilayah Pamekasan.
“Dengan persiapan yang matang dan pemilihan bibit yang tepat, diharapkan hasil panen di Dusun Balanggar akan lebih baik dan dapat mendukung ketahanan pangan di Pamekasan,” ujar Pelda Andi Ismanto.
Program ini, menurut Pelda Andi, merupakan bagian dari upaya Babinsa dalam meningkatkan produktivitas pertanian lokal di tengah berbagai tantangan yang dihadapi para petani.
“Melalui kegiatan ini, diharapkan para petani dapat lebih siap menghadapi musim tanam dan menghasilkan panen yang melimpah,”ungkapnya.