Satlantas Polres Pamekasan Amankan 25 Ranmor Saat OPS Balap Liar

14

Pamekasan | Sigap88 – Saat pelaksanaan Operasi (OPS) Balap liar yang dilakukan oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pamekasan berhasil mengamankan 25 unit motor yang ditengarai hasil pencurian. Selasa (05/04) malam.

Operasi balap liar bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengguna jalan dan masyarakat dibulan suci Ramadhan.

Operasi yan di pimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Pamekasan AKP Mohammad Munir, yang dilaksanakan di wilayah hukum Polres Pamekasan berlangsung mulai pukul 21.00 wib sampai pukul 23.30 wib.

Baca Juga  Usai Nyoblos di TPS 002 Desa Aengbeje Raja, Cabup Sumenep KH Imam Hasyim Ajak Warga Jaga Kondusifitas Pilkada 2024

“OPS ini dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengguna jalan dan masyarakat di bulan suci Ramadhan,” kata Munir.

Menurut Munir, kebanyakan yang terjaring OPS adalah pemuda, maka kami mengimbau kepada pihak orang tua agar
memberikan pemahaman dan pengertian kepada anak – anaknya agar tidak melakukan aksi balap liar karena itu sangat membahayakan bagi pengguna jalan dan meresahkan masyarakat.

“Harapan kami kepada masyarakat untuk membantu kami dalam memberikan pemahaman kepada anak muda bahwa balap liar itu membahayakan bagi dirinya dan pengendara lain, apalagi sekarang ini bulan ramadhan bisa mengganggu ketenangan masyarakat yang melaksanakan ibadah Ramadhan”, jelasnya

Baca Juga  Babinsa Koramil 0826-09 Pakong Dukung Ketahanan Pangan di Desa Bendungan

Munir mengatakan, bahwa selama bulan suci ramadhan, Satlantas Polres Pamekasan secara bertahap rutin melaksanakan patroli mengantisipasi kejadian kriminalitas, balap liar yang mengganggu kekhusukan masyarakat dalam melaksanakan ibadah puasa.

“Kendaraan yang kita amankan akan dilakukan pendataan dan di cek satu persatu, karena bisa jadi dari sekian kendaraan tersebut, ada hasil dari tindak pidana dan apabila ditemukan hal tersebut akan dilakukan tindak lanjut oleh Satuan Reskrim Polres Pamekasan, jelas Kasat Lantas

Baca Juga  Mobil Sehat RSUD dr Moh Anwar Sumenep Percepat Antar Pasien ke Rumah

Ia menjelaskan bahwa dalam pelaksanaan OPS, pihaknya juga memberikan edukasi kepada masyarakat agar disiplin protokol kesehatan. “Pandemi Covid-19 belum berakhir, maka kita tetap disiplin protokol kesehatan dengan memakai masker,” tukasnya.

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE