74 WUB di Kabupaten pamekasan Layak Mendapatkan Pinjaman Lunak

10

Pamekasan | Sigap88 – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan melalui Bank Pengkreditan Rakyat (BPR) Jawa Timur (Jatim) memberikan pinjaman dengan bunga ringan sebesar 6 persen kepada Wira Usaha Baru (WUB).

Sebanyak 74 Wira Usaha Baru (WBM) di Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur mendapat kucuran dana pinjaman dari Bank BPR Jawa Timur untuk peningkatan usahanya.

“Dari ratusan WUB yang mengikuti pelatihan hanya ada 74 WUB yang betul betul konsisten dalam usahanya, dan kebanyakan usahanya di bidang catering dan produksi,” kata Kadis Koperasi Muttaqin.

Baca Juga  Kodim 0826 Pamekasan Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024

Menurutnya, pinjaman yang dari Bank BPR maksimal sebesar Rp 50 juta dan jangka waktu pelunasan maksimal 3 tahun.
“persyaratan mendapat pinjaman salah satunya adalah agunan,” jelasnya.

Dijelaskan oleh Muttaqin Pemerintah Kabupaten Pamekasan mengeluarkan anggaran sebesar 15 milyar untuk UMKM, “Anggaran tersebut dikucurkan sejak tahun 2017 sebesar Rp 9 milyar dan di tahun 2020 ditambah 6 milyar,” ucapnya

Baca Juga  Direktur RSUD Abuya Kangean Pastikan 5 Rumdis Dokter Akhir Tahun 2024 Bisa Ditempati

“Dana tersebut bukan berupa bantuan akan tetapi pinjaman lunak, pinjaman modal bagi pelaku UMKM,” ujarnya.

Dalam hal ini ada 2 macam program diantaranya program pinjaman mudah. “Bagi UMKM yang sudah eksis pinjaman dengan bunga 6 persen sudah terealisasi dan telah melebihi baku yang ada,” ucapnya.

Sedangkan untuk WUB masih belum sesuai harapan, karena tidak semua peserta pelatihan tidak menindak lanjuti dengan membuat usaha baru. “Dikarenakan semua yang mengelola pinjaman adalah Bank maka, persyaratan untuk menerima pinjaman harus mengusulkan agunan,” tukasnya.

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE