Wisata Karaton Sumenep Menyajikan Nuansa Baru

12

Sumenep | Sigap88 – H +7 Idul Fitri 1443 H. tahun 2022 ada peningkatan wisata di beberapa destinasi wisata di Kabupaten ujung timur pulau Madura yaitu Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, termasuk tempat wisata Karaton Sumenep. Senin (09/05).

“Alhamdulillah, sekarang ada peningkatan wisata setelah Pandemi mulai mereda dan pemerintah telah membuka tempat tempat wisata termasuk di tempat wisata Karaton,” kata Bupati Sumenep Fauzi.

Baca Juga  Bupati Sumenep Serahkan Kontainer Sampah kepada Masyarakat Kecamatan Pragaan

Menurut Fauzi, ada penataan di komplek Karaton Sumenep, Biar ada nuansa baru, “Masyarakat yang pernah datang ke Karaton Sumenep melihat perbedaan, agar semakin merindu,” ujarnya

“Kita sangat berharap Pandemi ini bisa menjadi Indemi biar sektor pemulihan ekonomi Nasional bisa berjalan dengan baik. dan mulai tadi pagi saya melihat ada peningkatan pesat datangnya wisata sekitar ratusan yang saya liat,” jelasnya

Baca Juga  Bupati dan Ketua TP PKK Sumenep Lakukan Pencoblosan Pilkada 2024 di TPS 001 Desa Torbang

Kata Fauzi ada animo masyarakat yang berbeda, “Masyarakat memang butuh Refreshing yang selama 2 tahun tempat wisata di tutup dikarenakan Pandemi Covid-19,”terangnya

Untuk meningkatkan hal itu, dibutuhkan, harus ada pembenahan seperti di sektor promosi, infrastruktur dan dari sisi pendukung yang lain seperti UMKM akan kami dorong sebagai bagian pusat oleh oleh.

“Yang perlu diperhatikan juga mengenai pola tiketing yang harus di atur biar tidak ada kebocoran,” imbuhnya.

Baca Juga  Cabup Petahana Achmad Fauzi, Tegaskan Investor Harus Berdampak Positif pada Masyarakat Sumenep

Fauzi mengungkapkan pula, untuk meningkatkan dan menarik minat wisatawan serta meningkatkan UMKM maka, diareal keraton dan museum akan di buka Mall UMKM. “ini nantinya akan meningkatkan ekonomi para para UMKM,” tukasnya

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE