Wabup Terpilih, Fattah Jasin Apresiasi Tingkat Kehadiran Anggota DPRD Pamekasan

34

Pamekasan | Sigap88 – Wakil Bupati (Wabup) terpilih sisa jabatan tahun 2018 – 2023, Dr Ir Rb Fattah Jasin mengapresiasi tingkat kehadiran anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pamekasan, Jawa Timur saat pelaksanaan pemungutan suara wakil Bupati yang terselenggara di Ruang Sidang Kantor DPRD Pamekasan. Senin (28/03).

Pernyataan Wakil Bupati terpilih Fattah Jasin diungkapkan usai penandatanganan berita acara yang dilakukan oleh para saksi dan para anggota Dewan yang telah melakukan hak pilihnya.

“ini bisa dijadikan contoh untuk sebuah pesta demokrasi yang sesuai dengan undang – undang karena Pergantian Antar Waktu (PAW) yang dihadiri oleh 98 persen Anggota DPRD,” kata Fattah Jasin.

Baca Juga  Peduli Buruh Tani dan Buruh Pabrik Rokok, Pemkab Sumenep Salurkan BLT DBHCHT

Dirinya menyampaikan pula bahwa pesta demokrasi yang dilakukan oleh wakil rakyat Pamekasan merupakan hal yang paling istimewa karena, ditinjau dari tingkat kehadiran dan tingkat kedisiplinan serta tingkat kesungguhan dalam memilih pendamping Bupati dalam menjalankan roda kepemerintahan di kota Gerbang Salam.

“Sesuai dengan cita cita Bupati harus bersih dari Many politik , hari ini terjadi di Pamekasan,” jelasnya.

Baca Juga  Masyarakat Kabupaten Sumenep Manfaatkan Program UHC Besutan Bupati Achmad Fauzi

Bahkan Jasin mengatakan sesuai dengan UU bahwa wakil Bupati itu membantu tugas tugas Bupati bidang pemerintahan, bidang pembangunan, kesejahteraan, dan tugas tugas pemerintahan pusat yang tidak diserahkan ke daerah.

Ia mencontohkan, yang belum disalurkan ke daerah oleh pusat seperti, dibidang keuangan, bidang keimigrasian, Agama dan sebagainya. “itu semua merupakan tugas di undang undang, mengkoordinasikan dan membantu Bupati,” terangnya.

Selain itu, kita harus mempunyai komitmen untuk mendukung Visi dan Misi Bupati dan wakil Bupati yang telah almarhum, dalam periode 2018 – 2023. “Di Undang – Undang Visi dan Misi satu periode ditengah jalan dikarenakan sesuatu aral maka penggantinya harus berkomitmen untuk melanjutkan Visi dan Misi tersebut,” ujarnya.

Baca Juga  Kodim 0826 Pamekasan Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024

Sementara itu Agus Mulyadi berterima kasih kepada panitia pemilihan karena pemilihan berjalan tertib dan lancar.

“Kami bersama Pak Fattah Jasin jauh jauh sebelumnya memang sudah berkomitmen, siapapun yang kalah harus legowo menerima,” ujarnya.

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE