Tradisi Tari Muang Sangkal Iringi Penyambutan Kapolres Sumenep

225
Tradisi Tari Muang Sangkal Iringi Penyambutan Kapolres Sumenep

SUMENEP | Sigap88..com – Hari pertama menjabat sebagai Kapolres Sumenep yang baru, AKBP Henri Noveri Santoso disambut dengan tradisi pedang pora dan tarian khas Sumenep Muang Sangkal.

Penyambutan tersebut terlaksana di Mapolres Sumenep jalan Urip Sumuharjo No 35 Desa Pabean, Kecamatan Kita, Kabupaten setempat. Kamis (11/01).

Hadiri dalam acara tersebut, Wakapolres Sumenep, Pejabat Utama Polres Sumenep, para Kapolsek, para Perwira dan seluruh keluarga Besar Polres Sumenep termasuk Bhayangkari.

Baca Juga  Diberitakan Backup Pabrik Rokok 'Ilegal' di Pandaan Pasuruan, Kusuma Beri Klarifikasi

Begitu memasuki gerbang Mapolres Sumenep, Kapolres Sumenep AKBP Henri Noveri Santoso bersama istri disambut dengan pengalungan bunga oleh Wakapolres Sumenep yang kemudian memasuki gerbang pora.

Sejumlah karangan bunga dari instansi dan para pejabat serta komunitas turut menghiasi Mapolres Sumenep beberapa hari ini, guna menyambut Kapolres Sumenep yang baru.

Kasi Humas Polres Sumenep AKP Widiarti mengungkapkan, penyambutan dengan tradisi Upacara Pedang Pora merupakan tradisi turun-temurun Polres Sumenep saat menyambut pimpinan (Kapolres) maupun pejabat Polri lainnya.

Baca Juga  Babinsa Koramil 0826-09 Pakong Latih Pemuda-Pemudi Desa Lebbek untuk Kejuaraan Muay Thai Tingkat Provinsi

“Pedang Pora sebagai bentuk penghormatan dalam rangka menyambut Kapolres Sumenep yang baru,” ungkap Kasi Humas Widiarti.

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE