SUMENEP | Sigap88 – Pemdes Talaga, Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep, Madura menggelar Musyawarah Desa Khusus Dana Desa (DD) Tahun Anggaran (TA) 2024 yang terselenggara di pendopo Balai desa Talaga. Rabu (23/10).

Acara Musyawarah Desa Khusus desa Talaga di hadiri oleh Camat Ganding Abdul Khalid, kepala desa Talaga Abd Hadi, dan perangkat desa, ketua BPD Suhairi dan anggota, tokoh masyarakat, tokoh Agama, pendamping desa

Ketua BPD Talaga, Suhairi mengatakan, Tambahan dana desa (DD) tahun anggaran 2024 ini merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi kami.

Baca Juga  DPRD Kabupaten Pamekasan Tetapkan Raperda APBD 2024 jadi Perda

“Tambahan DD dapat dimanfaatkan oleh desa untuk pembangunan fisik maupun non fisik,” kata Suhairi.

Suhairi juga menyampaikan apresiasi yang setinggi tingginya kepada semua teman teman perangkat desa, para tokoh Agama, Masyarakat juga anggota BPD yang selalu kompak, solid dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab masing masing.

Advertisement

“Dengan.begitu diharapkan semua proses yang kita rencanakan berjalan secara maksimal, dan sesuai dengan apa yang kita harapkan bersama,” harap Suhairi.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Desa Talaga mengatakan, atas kerja sama semua pihak baik perangkat desa, BPD serta para tokoh, Desa Talaga mendapat tambahan DD tahun 2024

Baca Juga  Babinsa Koramil 0826-06 Pademawu bersama Kelompok Tani Dharma Bakti bersihkan Saluran Irigasi

“Desa Talaga mendapat penambahan Dana Desa tahun 2024 sebesar Rp 138.juta,” ungkap Abd Hadi.

Sementara itu, Camat Ganding Abdul Khalid mengatakan, penambahan DD dari pemerintah pusat ini dapat dipergunakan dengan baik oleh desa Talaga untuk meningkatkan pembangunan.

“Penambahan Dana Desa tahun 2024 ini merupakan hasil kerjasama tim, baik perangkat desa, BPD juga pendamping, sehingga desa Talaga dinilai layak untuk mendapatkan penambahan DD tahun 2024 oleh pemerintah pusat,” ucap Camat Khalid.

Baca Juga  Antisipasi Aksi Teror, Polres Pamekasan Tingkatkan Patroli Malam

Camat Khalid berpesan kepada pemerintah desa Talaga agar penambahan DD ini dapat dipergunakan dengan baik untuk meningkatkan kualitas pembangunan di desa Talaga.

“Kami sebagai Camat akan melakukan Monetoring dan evaluasi (Monev) segala pembangunan yang ada di desa, baik fisik maupun non fisik,” pungkasnya

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE