Jumat Berkah, Fattah Jasin Ambil Formulir Bacabup Pamekasan di Partai Bulan Bintang

184

PAMEKASAN | Sigap88 – Setelah Sholat Jumat Raden Bagus Fattah Jasin mengambil formulir Bakal Calon Bupati (Bacabup) Pamekasan di kantor DPC Partai Bulan Bintang (PBB) Pamekasan, jalan Nogroho gg.11 Kelurahan Lawangan Daya Kecamatan Pademawu Kabupaten setempat. Jumat (10/05).

Pengambilan formulir Bacabup Pamekasan H Fattah Jasin di terima langsung oleh ketua DPC PBB Hamdi dan seluruh anggota partai.

Fattah Jasin menyampaikan, hari ini merupakan hari Jumat berkah dan merupakan orang pertama kali yang mengambil formulir Bacalon Bupati Pamekasan.

Baca Juga  Babinsa Posramil 0826-12 Kadur Bantu Pembangunan Rumah Warga Dusun Mengkaan

“Hari ini merupakan hari pertama DPC PBB membuka pengambilan formulir Bacabup, dan saya merupakan orang pertama yang mengambil formulir Bacabup,” kata Fattah Jasin.

“Kami komunikasi baik dengan semua partai, termasuk dengan PBB, dan saya mendapat kesempatan pertama untuk mengambil formulir pendaftaran Bacabup Pamekasan di PBB,” ungkapnya

Disinggung dengan pasangan yang akan mendampingi dirinya, ia mengatakan penentuannya ada di koalisi partai pengusung.

Baca Juga  KPU Jawa Timur Gelar Doa Bersama

“Nanti yang akan menentukan pasangan adalah partai politik,” jelas mantan Kadishub Jatim ini

Ketua DPC PBB Hamdi membenarkan bahwa, pada hari ini Jumat 10 Mei 2024 hari pertama pembukaan pengambilan formulir pendaftaran Bacabup Pamekasan dan pertama kali mengambil adalah H. Fattah Jasin.

Menurutnya, PBB akan berusaha semaksimal mungkin untuk mengulang kembali pada waktu Pemilukada tahun 2008 sukses mengusung dan menjadikan salah satu kandidat menjadi Bupati Pamekasan.

Baca Juga  Koramil 0826-10 Waru Aktif Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional di Sektor Pertanian

“Kami akan mempersembahkan yang terbaik dengan mengusung Bacalon yang benar benar kredibel,” jelasnya.

Targetnya, kata Hamdi, mengusung yang terbaik,mempersembahkan yang terbaik dan menang.

“Siapapun yang akan mendaftar akan kami terima dan akan diperlakukan sama, tidak akan condong kepada salah satu kandidat,” pungkasnya.

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE