Pamekasan | Sigap88 – Acara malam penganugerahan perawat teladan bupati award 2023 dalam rangka hari ulang tahun persatuan perawat nasional Indonesia (PPNI) ke-49 yang terselenggara di Mandhapa Aghung Ronggosukowati, Bupati Pamekasan memberikan reward kepada perawat teladan.

Acara yang berlangsung pada hari Sabtu 11 Maret 2023 malam, dihadiri pula oleh Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes), dr. Saifuddin, Wakil Ketua DPRD Pamekasan, Khairul Umam, serta perawat se Pamekasan.

Bupati Pamekasan Baddrut Tamam dalam kesempatan tersebut mengajak kepada semua perawat agar selalu bekerja dengan profesional dan sesuai SOP.

Baca Juga  RSUD dr Moh Anwar Sumenep Miliki Alat EEG untuk Pasien ODGJ

“Sebagai perawat harus bekerja profesional dan memberikan pelayanan yang prima serta melaksanakan tugas pokok dan fungsinya sebagai abdi negara,” kata Bupati Pamekasan yang akrab di sapa Mas Tamam.

Dia juga mengingatkan kepada semua perawat agar selalu menekankan soliditas guna mencapai tujuan yang di inginkan dengan program yang telah dirancang bersama. ” Dengan soliditas dan kerja keras akan membuahkan hasil yang maksimal dalam mengabdikan diri kepada Agama, Bangsa dan Negara,” ucapnya.

Advertisement
Baca Juga  Babinsa Koramil 0826-02 Tlanakan Laksanakan Pendampingan Bantuan Air Bersih di Desa Tlesah

“Sebagai perawat harus memberikan respon positif dengan selalu humanis kepada setiap pasien,” ujarnya

Dirinya juga menekankan.kepada seluruh perawat agar dalam bertugas selalu berpondasikan cinta kasih. “Jadikan rasa kemanusiaan sebagai pijakan sehingga tugas yang di embannya terasa ringan, namun apabila tanggung jawab dijadikan beban kerja justru tugas yang dijalaninya terasa berat,” tutur politisi PKB ini.

Baca Juga  TK Kartika IV-84 Pamekasan Kunjungi Kodim 0826

Mas Tamam menambahkan, kunci sukses dalam segala hal adalah, apabila kita ingin mulia maka muliakanlah orang lain, dan apabila ingin menjadi orang terhormat, hormatilah orang lain.

“Prinsip ini harus dipegang kuat oleh semua perawat, sebagai komitmen kita dalam memberikan pelayanan sebagai abdi negara,” tukasnya

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE