Fraksi Demokrat DPRD Pamekasan Komitmen Disiplin Jalankan Tugas Sebagai Wakil Rakyat

162
Fraksi Demokrat DPRD Pamekasan Komitmen Disiplin Jalankan Tugas Sebagai Wakil Rakyat
Fraksi Demokrat DPRD Pamekasan Komitmen Disiplin Jalankan Tugas Sebagai Wakil Rakyat

Pamekasan | SIGAP88 – Pasca dilantiknya Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pamekasan periode tahun 2024 – 2029, anggota DPRD Pamekasan dari fraksi Demokrat berkomitmen untuk menjalankan tugas dengan baik sebagai wakil rakyat

Ketua Fraksi Demokrat Ismail, saat ditemui oleh media sigap88.com menyampaikan, 7 anggota DPRD Pamekasan dari fraksi Demokrat semuanya masuk kerja.

“Kami siap melaksanakan tugas sebagai wakil rakyat untuk mengawal aspirasi rakyat dalam rangka meningkatkan SDM dan kesejahteraan rakyat,” kata Ismail, Senin(26/8)

Baca Juga  Babinsa Koramil 0826-09 Pakong Latih Pemuda-Pemudi Desa Lebbek untuk Kejuaraan Muay Thai Tingkat Provinsi

Ismail menambahkan sebagai wakil rakyat kami selalu terjun ke bawah untuk memantau perkembangan yang ada di masyarakat, sehingga tidak menutup kemungkinan kami langsung ke bawah tidak harus di kantor dewan saja

“Dengan berbaur langsung ke bawah (Masyarakat-red) kami bisa mengetahui keadaan masyarakat yang sebenarnya, kalau hanya di kantor saja tidak bisa optimal melihat kekurangan dan perkembangan di masyarakat,” jelasnya.

Baca Juga  Said Abdullah Nilai Pasangan BERBAKTI Sosok Pengemban Ahlussunnah Wal Jamaah

“Kami selalu hadir di tengah tengah masyarakat untuk menerima aspirasi dan siap mengawal apa yang menjadi keluhan dan usulan masyarakat sesuai dengan ketentuan yang sudah ditetapkan,” terangnya.

Hari ini sambung Ismail, sesuai dengan tagline partai Demokrat “Harapan Rakyat Perjuangan Demokrat” jadi, kita mengedepankan rakyat daripada pribadi atau golongan.

“Sebagai anggota DPRD, saya siap mengawal aspirasi rakyat dengan tagline Harapan Rakyat Perjuangan Demokrat,” pungkasnya

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE