PAMEKASAN | SIGAP88 – Babinsa Koramil Pakong, Kopda Abd Kholik, bersama masyarakat Dusun Pandiyan Desa Palalang Kecamatan Pakong, Kabupaten Pamekasan melaksanakan gotong royong membersihkan ranting dan pohon, Jum’at (06/12/2024).
Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi mengingat saat musim rawan terjadi bencana akibat angin kencang yang sewaktu-waktu datang.
Dalam kegiatan tersebut, Kopda Abd Kholik mengimbau warga untuk lebih peduli terhadap lingkungan, terutama dalam menjaga kebersihan dan mencegah potensi bencana alam seperti pohon tumbang maupun angin puting beliung.
“Musim hujan dan angin kencang berisiko menyebabkan pohon tumbang yang dapat membahayakan masyarakat. Dengan membersihkan ranting dan pohon yang rawan, kita bisa mengurangi risiko tersebut,” ujar Kopda Abd Kholik.
“Gotong royong ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran warga tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, tidak hanya untuk keindahan tetapi juga demi keselamatan bersama,”lanjutnya.
Warga Dusun Pandiyan menyambut baik inisiatif ini. Salah seorang warga, Ali, mengatakan bahwa kegiatan tersebut memberikan dampak positif bagi masyarakat.
“Kami merasa terbantu dengan adanya Babinsa yang peduli dan mau turun langsung bersama kami. Ini menjadi contoh baik bagi kita semua,” ungkapnya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat Dusun Pandiyan dan Desa Palalang secara umum semakin tanggap dalam menjaga lingkungan untuk menghadapi cuaca ekstrem.
“Kita berkomitmen untuk terus mengawal keamanan dan kenyamanan masyarakat melalui berbagai kegiatan positif,”imbuhnya.