Plt Bupati Sumenep Ajak Maknai Hari Kesaktian Pancasila Sebagai Simbol Pemersatu Bangsa

201

SUMENEP | Sigap88 – Plt Bupati Sumenep, Dewi Khalifah mengajak untuk memaknai hari kesaktian Pancasila sebagai simbol pemersatu bangsa

Hal itu disampaikan Plt Bupati Sumenep usai upacara Kesaktian Pancasila tahun 2024 di halaman Kantor Bupati Sumenep, Selasa (1/9)

“Kita sebagai penerus bangsa harus menghargai dan menghormati jasa para pahlawan” kata perempuan yang akrab disapa Nyai Eva kepada wartawan

Para pahlawan telah mengorbankan tenaga, imbuhnya, “tak hanya harta, fikiran, bahkan jiwa raga dikorbankan demi negara dan bangsa, bagaimana Indonesia ini tetap jaya” kata Nyai Eva

Baca Juga  Dinkes P2KB Sumenep Dukung Program Pelayanan Kesehatan Bergerak Pemprov Jatim

Dengan begitu, kita harus memaknai ini, bagaimana kita membangun negara dan bangsa kedepan menjadi lebih maju dan sejahtera menuju Indonesia emas tahun 2045.

Menurutnya, Pancasila begitu banyak tantangan dan godaan, terutama kepada anak milenial terkait dengan pergaulan dan narkoba.

Bahkan saat ini banyak pemuda yang minim terhadap cinta tanah air sehingga, perlu perhatian khusus yang harus dimulai dari sektor keluarga.

“Kami semua sangat menginginkan anak anak kita menjadi insan yang berkarakter terutama berakhlakul karimah dan mencintai tanah air, karena cinta tanah air merupakan bagian dari Iman,” ucap nyai Eva

Baca Juga  Babinsa Posramil 0826-12 Kadur Bantu Pembangunan Rumah Warga Dusun Mengkaan

Dikesempatan tersebut Nyai Eva mengajak masyarakat mendukung terlaksananya Pemilukada yang damai, aman dan sukses.

“Gunakan media sosial yang cerdas jangan sampai ada permasalahan hukum yang mengarah kepada pencemaran nama baik,” ujarnya.

Bahkan ketua Muslimat ini mengajak kepada semua lapisan masyarakat untuk menghargai proses demokrasi. “Proses demokrasi ini sangat berat dan akan terjadi gesekan di sana sini sampai ke tingkat akar rumput. ayo kita jaga keamanan, kedamaian, persaudaraan,” terangnya.

Baca Juga  Fantastik, Faham Bersholawat Pukau Ribuan Warga Kota Keris Sumenep

“Jangan karena beda pilihan kemudian merusak tatanan ditengah masyarakat,” pungkasnya

Hadir dalam upacara hari kesaktian Pancasila, Plt Bupati Sumenep Nyai Dewi Khalifa, Dandim 0827/Sumenep, Kapolres Sumenep, Kejari, Kepala Pengadilan, para OPD, Camat dan ASN serta para veteran.

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE