Prajurit Kodim 0826 Pamekasan Laksanakan Latihan PBB Usai Upacara

59

PAMEKASAN – Peraturan Baris-Berbaris (PBB) merupakan salah satu aspek vital bagi prajurit TNI, yang mampu menciptakan kekompakan, disiplin, dan kepatuhan dalam jiwa prajurit.

Dalam rangka mengasah dan memelihara kemampuan prajurit, Kodim 0826 Pamekasan melaksanakan latihan PBB usai kegiatan upacara bendera. Kegiatan ini berlangsung di Lapangan Upacara Makodim 0826 Pamekasan, pada Senin (08/07/2024).

Baca Juga  Dandim 0826 Pamekasan Beri Jam Komandan, Tekankan Netralitas Pada Prajurit

Pjs. Pasi Operasi Kodim 0826 Pamekasan, Kapten Arm Didit Ariyanto, menyampaikan bahwa latihan PBB adalah bagian penting dari pemeliharaan sikap disiplin serta pembentukan karakter dan mental prajurit.

“Profesionalisme seorang prajurit terletak pada kemampuannya menguasai tugas dengan baik. Tugas tersebut sangatlah banyak dan kompleks, termasuk di antaranya menembak, bela diri, serta PBB yang meliputi penguasaan parade dan defile,” ujar Kapten Arm Didit Ariyanto.

Baca Juga  Babinsa Posramil 0826-12 Kadur Bantu Pembangunan Rumah Warga Dusun Mengkaan

Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa kegiatan latihan PBB merupakan upaya untuk melatih serta membina disiplin, baik secara perorangan maupun kelompok, sehingga profesionalisme prajurit selalu terjaga dan terbina.

“Dengan latihan ini, diharapkan para prajurit Kodim 0826 Pamekasan dapat terus meningkatkan kemampuan dan kualitas diri mereka dalam menjalankan tugas negara,”pungkasnya.

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE