Puskesmas Rubaru Raih Akreditasi Paripurna dari Kementerian Kesehatan

624

Sumenep | Sigap88 – Puskesmas Rubaru Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur dapat prestasi gemilang dengan mendapat Akreditasi Paripurna dari Kementerian Kesehatan.

Kepala Puskesmas Rubaru Desy Febryana,S.ST., M.M.Kes. menyampaikan, prestasi yang di capai merupakan hasil kerja keras bersama keluarga besar Puskesmas Rubaru.

“Prestasi ini berkat kerja keras semua keluarga besar Puskesmas Rubaru,” kata Febri.

Dengan begitu, kami sebagai Kapus mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh surveyor, yang menghasilkan sertifikat dari kementerian kesehatan sudah keluar. “Dari hasil surveyor kami mendapat predikat Paripurna,” jelasnya.

Baca Juga  Bupati Sumenep Serahkan Kontainer Sampah kepada Masyarakat Kecamatan Pragaan

C9C8BCB6 6519 47F7 8E60 B832828E338F

“Kami mensuport semua teman teman Puskesmas dan memberikan edukasi, selain mendapat predikat paripurna dari kementerian kesehatan, kita harus mendapatkan paripurna dari masyarakat,” terangnya.

Yang paling penting sambung Kapus, melakukan tugas dengan baik bagaimana kita mengupayakan peningkatan mutu pelayanan masyarakat yang paling penting.

Febri menjelaskan bahwa puskesmas Rubaru, mendapatkan Akreditasi 2 kali. “Pada tahun 2017 kami mendapat akreditasi Madya dan tahun 2023 ini kami mendapat akreditasi Paripurna.

Baca Juga  DPRKP dan Cipta Karya Provinsi Jatim Cek Program Rutilahu Tahun 2024 di Wilayah Kodim 0826 Pamekasan

“Kami melompati 1 akreditasi, yang seharusnya dari akreditasi Madya ke akreditasi Utama baru akreditasi Paripurna, jadi dengan prestasi ini melompati akreditasi utama,” imbuhnya.

Selebihnya, kedepan kami harus menunjukkan kepada masyarakat bahwa kami layak mendapatkan predikat Paripurna dengan cara meningkatkan mutu pelayanan, sehingga semua pihak merasa puas dengan pelayanan kami.

“Kami akan memberikan layanan dengan mengupayakan dari sisi sarana SDM, layanan, dan kami butuh kontrol dari masyarakat untuk meningkatkan layanan lebih baik,” pungkasnya

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE