Sertijab Kepala Lapas Narkotika Pamekasan, Eddy Junaedi Gantikan Yan Rusmanto

72

Pamekasan | Sigap88 – Serah terima jabatan atau sertijab Kepala Lembaga Pemasyarakatan atau Kepala Lapas Kelas II A Pamekasan dari Yan Rusmanto,Bc. IP., S.Sos, M.Si kepada Plt Eddy Junaedi, AMd.IP, S.Sos, M.Si digelar di aula Lapas Narkotika kelas IIA Pamekasan, Selasa(10/1)

Kepala kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Jawa timur Imam Jauhari, SH. MH, nampak hadir, selain itu hadir pula, Forum Komunikasi Perangkat daerah (Forkopimda) Pamekasan, kepala Bapas Pamekasan, dan pejabat serta lapas narkotika Pamekasan

Yan Rusmanto berpesan kepada seluruh staf lapas Narkotika Pamekasan tetap semangat dan berikan kinerja yang lebih baik lagi. “Perpisahan ini hanya sebuah tugas, kita tetap jalinan kekeluargaan dan saya menitip, tingkatkan kinerja dan berikan pelayanan prima kepada para WBP, tingkatkan prestasi tetap jadikan Lapas Narkotika Pamekasan yang bebas Korupsi,” pesan Yan

Baca Juga  Koramil 0826-10 Waru Aktif Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional di Sektor Pertanian

Tak lupa dirinya menyampaikan selamat bertugas kepada Plt Lapas Narkotika yang baru. “Saya percaya Plt Lapas Narkotika Pamekasan mampu meningkatkan kinerja tingkatkan pelayanan dan dapat cepat menyesuaikan diri dalam melanjutkan program-program yang telah ada menjadi lebih baik lagi,” imbuhnya.

Sementara, Eddy Junaedi menyampaikan, jabatan ini merupakan amanah yang harus dijalankan dengan baik sesuai dengan SOP (Standart operating procedur).”Kami mohon dukungan semua pihak, dan petunjuk dari Kanwil Kemenkumham Jatim dalam meningkatkan pelayanan yang ada di Lapas Narkotika Pamekasan,” ucapnya.

Baca Juga  Bapenda Sumenep Salurkan DBH PDRD ke Pemerintah Desa

Dirinya berharap, Lapas Narkotika kelas IIA Pamekasan mampu lebih baik lagi dalam memberikan pelayanan. “Semoga Lapas Narkotika Pamekasan lebih eksis lagi dan menjadi lapas yang betul betul bebas dari korupsi,” ujarnya.

Sementara itu, Kakanwil Kemenkumham Jatim Umam Jauhari menyampaikan, mutasi dan promosi dilingkungan pejabat adalah hal yang biasa dalam meningkatkan kinerja. Kepala Lapas Narkotika Pamekasan telah menorehkan beberapa prestasi dalam meningkatkan pelayanan yang bebas korupsi.

Baca Juga  DLH Kabupaten Sumenep Kolaborasi dengan Medco Energi Oil dan Gas Tanam Bibit Pohon

“Penghuni Lapas Narkotika Pamekasan sekitar 1.100 orang dan hal itu sangat sulit untuk melakukan pengamanan dan pembinaan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan, (WBP),” ungkap Kakanwil Kemenkumham Jatim Umam Jauhari.

Maka, dirinya menegaskan kepada Plt Kepala Lapas Narkotika Pamekasan agar mampu meningkatkan prestasi yang lebih baik. “Kami percaya kepada Plt Kalapas yang baru mampu menahkodai Lapas Narkotika Pamekasan menuju lapas yang lebih baik lagi, pungkasnya

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE