Wakapolres Pamekasan Cek Kesiapsiagaan Polsek Jajaran

29

Pamekasan | Sigap88 – Wakapolres Pamekasan Kompol Azi Pratas melakukan cek kesiapsiagaan anggota Polsek jajaran. Kamis (19/95).

Pengecekan dilakukan secara rutin kepolsek jajaran terutama terkait dengan kebersihan lingkungan kantor Mapolsek dan kedisiplinan anggota.

“Pengecekan dilakukan untuk memantau langsung pelaksanaan tugas Personil, di samping itu dapat di ketahui sejauh mana kegiatan yang telah dilaksanakan oleh masing-masing Polsek meski setiap kejadian di laporkan langsung oleh masing-masing Polsek jajaran baik melalui HT, dan telepone,” kata Wakapolres Pamekasan Azi

Baca Juga  Uji Kemampuan Fisik Prajurit, Kodim 0826 Pamekasan Gelar Kesegaran Jasmani

Azi menekankan kepada semua personil agar meningkatkan kewaspadaan anggota saat jaga dan lakukan Patroli dini hari dikawasan yang dianggap rawan , serta jalin kerjasama yang baik dengan masyarakat.

“Setiap anggota selalu memperhatikan kerapian dan sikap tampang saat bertugas karena bersentuhan langsung dengan masyarakat,” ucapnya.

Selain itu, dirinya berpesan kepada semua anggota agar selalu menjaga kesehatan dan keamanan pada saat melaksanakan tugas di lapangan dan hindari perbuatan-perbuatan tercela dan tidak terpuji.

Baca Juga  Membanggakan, Mahasiswa Unesa Asal Kabupaten Sumenep Sabet Empat Penghargaan Ajang Abdidaya Ormawa2024

“Jalani tugas sesuai dengan protap yang ada dan lakukan pendekatan secara humanis dengan masyarakat serta bekerjalah dengan ikhlas,” pungkasnya.

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE