PAMEKASAN | SIGAP88 – Dalam rangka menjaga kelancaran lalu lintas dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) pada malam Hari Raya Idul Adha 1445 H/2024 M, personel TNI dari Kodim 0826 Pamekasan melaksanakan pengamanan di sejumlah titik rawan di Kabupaten Pamekasan, Minggu malam (16/06/2024).
Kegiatan pengamanan malam Hari Raya Idul Adha ini juga melibatkan personel dari Polres Pamekasan, Satpol PP, Dishub Pamekasan, dan instansi terkait lainnya.
Sinergitas antar instansi ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat yang merayakan Idul Adha.
Pjs. Pasi Operasi Kodim 0826 Pamekasan Kapten Arm Didit Ariyanto menyatakan bahwa pengamanan ini difokuskan pada titik-titik strategis yang sering menjadi pusat keramaian dan aktivitas masyarakat, seperti alun-alun, masjid besar, dan pusat perbelanjaan.
“Kami berusaha memastikan bahwa perayaan Idul Adha berlangsung dengan aman dan tertib, serta lalu lintas tetap lancar,” ujar Kapten Arm Didit Ariyanto.
Selain pengaturan lalulintas, personel gabungan juga melakukan patroli rutin untuk mencegah terjadinya tindak kriminal dan gangguan keamanan lainnya.
“Kami berharap dengan adanya pengamanan ini, masyarakat dapat merayakan Idul Adha dengan tenang dan khidmat,” lanjutnya.
Masyarakat Pamekasan diimbau untuk tetap mematuhi peraturan lalu lintas dan mengikuti arahan petugas demi kenyamanan bersama.
“Kerjasama dari semua pihak sangat penting untuk menciptakan suasana yang kondusif selama perayaan Hari Raya Idul Adha,” imbuhnya.
Dengan pengamanan ketat dan koordinasi yang baik antar instansi malam Idul Adha di Pamekasan tahun ini dapat berlangsung aman, lancar, dan penuh khidmat.