IWO PD Pamekasan Gelar Bakti Sosial, “Bakti IWO Untuk Indonesia”

31

Pamekasan | Sigap88 – Ikatan Wartawan Online (IWO) Perwakilan Daerah (PD) Kabupaten Pamekasan di ulang tahun IWO ke-10 dan Ultah IWO PD Pamekasan yang ke-2 menggelar bakti sosial dengan memberikan sembako kepada penderita Autis, Gizi buruk, Penyandang Disabilitas, dan Yayasan.

Bakti sosial yang bertajuk ‘Bakti IWO Untuk Indinesia’ dilaksanakan di Unit Pelayanan Terpadu (UPT) Puskesmas Teja Kecamatan Kota Pamekasan, Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur. Rabu (31/08).

Ketua IWO PD Pamekasan Heny Dyah P menyampaikan kepada awak media bahwa, giat bakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian kepada warga yang penyandang Disabilitas dan penderita Autis.

Baca Juga  Tingkatkan Penyembuhan TBC, Puskesmas Arjasa Aktifkan Program Pengawas Minum Obat

“Di Ultah IWO ke 10 dan Ultah IWO PD Pamekasan yang kedua, semua media yang tergabung di IWO sepakat untuk melakukan bakti sosial pemberian sembako kepada Disabilitas, Penderita Autis, Gizi buruk dan Yayasan,” ungkap Heny kepada media.

Dirinya berharap, dengan bantuan sembako ini dapat bermanfaat kepada penerima. “Kami akan melakukan bakti sosial yang akan lebih besar nantinya, yang sampai ratusan penerima bahkan program yang lainnya seperti sunatan masal,” terangnya

Baca Juga  Babinsa Koramil 0826-07 Pegantenan Latih Santri Ponpes Sekar Anom Baris-berbaris

Tak lupa Heny mengucapkan terima kasih kepada semua donatur dan pendukung atas suksesnya gelar bakti sosial ini. “Segenap para pendukung kami ucapkan terima kasih,” ucapnya.

Kepala Puskesmas (Kampus) Teja, Nur Rahma, SST, M.MKes Menyampaikan terima kasih kepada IWO yang telah menggelar bakti sosial berupa pemberian sembako terhadap penderita Autis, disabilitas, dan gizi buruk di wilayah Puskesmas Teja.

Baca Juga  Koramil 0826-10 Waru Aktif Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional di Sektor Pertanian

“Ini merupakan kegiatan mulia, semoga apa yang diberikan lewat tangan IWO diberikan keberkahan dan semoga IWO selalu jaya serta terus berperan serta dalam kepedulian terhadap sesama,” jelasnya.

sigap88.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE